Google terus mempromosikan aplikasi besutannya setelah sukses meluncurkan kembali Google Maps untuk sistem operasi Apple, iOS. Meski Android besutan Google bersaing ketat dengan iOS, perusahaan itu ternyata memiliki tim khusus untuk iOS.
Di tengah kesuksesannya, ternyata tidak banyak orang yang mengetahui bahwa Google memiliki tim aplikasi mobile iOS. Hal itu diungkapkan oleh Search Engineer Google Ken Bongort.
"Orang-orang berpikir Android ialah satu-satunya platform mobile yang kami dukung. Tapi kami sebenarnya punya banyak tim iOS sendiri yang membuat aplikasi untuk semuanya mulai dari Search, YouTube, Chrome, hingga Maps," tutur Bongort, seperti dilansir dari Mashable, Senin (31/12/2012).
Google pun terus mempromosikan aplikasinya di iOS dengan memulai debut iklan di YouTube. Tujuan iklan itu ialah merekrut pengembang untuk membentuk kembali produk-produk Google di iOS, termasuk Google Search, YouTube, Chrome, dan Gmail.
Related Post:
Info
- Sega Rilis Kingdom Conquest II di iOS & Android
- Lenovo Rilis ThinkPad ChromeBook untuk Sekolah
- Google Pamer Tulis Email dengan Suara
- Windows 8 Tak Mampu Bangkitkan Pesona PC
- Ponsel Mozilla Akan Meluncur di AS
- Astronom Temukan Galaksi Spiral Terbesar
- Bayar Rp900 Ribu untuk Kirim Pesan ke Bos Facebook, Mau?
- Samsung Luncurkan Galaxy S II Plus
- Komisi Uni Eropa Nilai Google Jalankan Bisnis "Nakal"
- Samsung Pamer Prosesor "Delapan Otak" Exynos5 Octa
2 comments
wah artikelnya update terus nih, keren ^_^.
. Thanks...
. kan harus memberikan berita terUpdate...
Posting Komentar - Back to Content